Senin, Oktober 08, 2007

SIFAT DAN TEMPERAMEN MANUSIA

1. Temperamen Sanguin
Kekuatan:
Hidup dalam waktu sekarang, masuk ke dalam perasaan orang lain, halus dan simpatik, hidup berkelimpahan.

Kelemahan: Cenderung kepada hal-hal yang tidak tepat dan dangkal, tidak dapat dipercayai.

2. Temperamen Melankolis
Kekuatan:
Memiliki tabiat yang kaya dan berperasaan, mendalam dan saksama, mengetahui batas-batasnya, setia, dapat dipercaya, rapi.

Kelemahan: Mementingkan diri sendiri, lekas tersinggung, tidak suka kompromi, sukar diajak bergaul, bersifat pesimis, sombong, mempunyai perangai yang pasif, tidak praktis, ragu-ragu.

3. Temperamen Kolerik
Kekuatan:
Mempunyai kehendak yang kuat, punya sumber besar untuk membangun watak, praktis, mempunyai akal budi yang tajam, cepat dan berani, tidak dikecewakan oleh kesulitan-kesulitan.

Kelemahan:
Keras, lekas bertindak dan pemaaarah, terlalu percaya pada diri sendiri, sombong dan pemaksa, kemungkinan menjadi licik, suka balas dendam, membahayakan kalau menjadi penjahat, jemu.

4. Temperamen Flegmatis
Kekuatan:
Baik hati, tenang dan percaya, mempunyai pikiran praktis.

Kelemahan: Lamban, pemalas, seorang oportunis, acuh tak acuh terhadap persoalan orang lain, agak congkak.

Tidak ada komentar: