Minggu, Oktober 07, 2007

ANDA BERTANYA SAYA MENJAWAB

(101 Tanya-Jawab Praktis Seputar Pokok Iman Kristen)

1. Mengapa Iblis tidak bisa masuk surga?
 Iblis pada mulanya adalah seorang malaikat Allah yang penuh dengan kemuliaan, bernama Lucifer. Tugasnya selama berada di surga adalah sebagai pemimpin paduan suara di surga. Namun oleh karena kesombongannya, dia dibuang ke bumi dan menjadi iblis. Kemuliaannya sebagai malaikat Allah sudah hilang. Pekerjaannya adalah mengganggu, membunuh, dan membinasakan manusia agar menjadi pengiikutnya untuk menemaninya di neraka. Sampai kapanpun iblis tidak pernah mau bertobat.
 Iblis tidak bisa masuk sorga karena dia sendiri pernah tinggal di sorga dan hidup bersama-sama dengan Allah. Dikarenakan hidupnya yang najis dan kotor, dia tidak layak masuk ke dalam kerajaan sorga yang kudus dan suci. Dia tidak akan tahan berdiri di hadirat Allah yang Mahasuci.

2. Apa yang dimaksud keselamatan itu diperoleh karena anugerah?
 Keselamatan itu diperoleh karena anugerah, artinya bisa dimiliki secara cuma-cuma, tanpa membayar, cukup hanya percaya dan mengimaninya (Efesus 2:8, 9).
 Anugerah diberikan secara gratis, bukan berarti murahan, tetapi karena terlalu mahal dan kita tidak bisa membelinya, maka diberikan secara cumu-Cuma.
 Kita ditebus dari dosa-dosa kita bukan dengan emas dan perak, tetapi dengan darah yang mahal, yaitu darah Yesus (1 Petrus 1:18-19).
 Yesus mengorbankan diri-Nya untuk menanggung dosa banyak orang dan menganugerahkan keselamatan kepada mereka (Ibrani 9:28).
 Korban Yesus di kayu salib untuk menebus dosa kita cukup satu kali saja, tidak perlu berulangkali seperti yang dilakukan para imam sewaktu mempersembahkan domba sebagai penghapus dosa (Ibrani 9:12).

3.Bolehkah orang Kristen marah?
 Orang Kristen boleh saja marah. Yesus marah ketika melihat Bait Allah dipakai sebagai tempat berjual beli (Matius 21:12). Marah yang dilakukan Yesus masih dalam batas wajar. Setelah menjungkirbalikkan meja dan barang-barang yang ada di halaman Bait Allah, Yesus tidak marah-marah lagi. Yesus tidak menyimpan amarah itu berlarut-larut.
 Apabila kita sedang marah, jangan biarkan amarah itu lepas kendali, karena menjadi berdosa. Jangan dibiarkan kemarahan berlarut-larut sampai keesokan harinya (Efesus 4:26).
 “Berhentilah marah dan tinggalkanlah panas hati itu, jangan marah, itu hanya membawa kepada kejahatan” (Mazmur 37:8). Segala kemarahan haruslah dibuang (Efesus 4:31).

(Masih ada 98 pertanyaan beserta jawaban lainnya dalam buku SERI APOLOGETIKA ini, seperti “Bolehkah orang Kristen memiliki kartu kredit?”, “Apakah orang Kristen boleh mempercayai ramalan?”, “Apakah setan benar-benar ada atau hanya ilusi saja?”, dll.)
Sumber : ANDA BERTANYA SAYA MENJAWAB: 101 Tanya-Jawab Praktis Seputar Pokok Iman Kristen
Penulis : Tony Tedjo, S.Th., M.Th
Prakata : Pdt. Dr. Rubin Adi Abraham, M.Th
Penerbit : AGAPE, Bandung September 2007

Tidak ada komentar: